Nasional

Pj Bupati Kampar Hadiri Rakor Bersama Komisi II DPR RI

admin
23
×

Pj Bupati Kampar Hadiri Rakor Bersama Komisi II DPR RI

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, KitaRiau.com – Penjabat (Pj) Bupati Kampar Hambali SE menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) dan Rapat Dengar Pendapat (RDP) di Ruang Rapat Komisi II DPR RI Gedung Nusantara Jakarta, Senin (18/11/24).

Dalam pertemuan tersebut, Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda menjelaskan, anggaran yang telah dialokasikan untuk membiayai Pilkada Serentak 2024 dapat berdampak positif terhadap kualitas demokrasi di Indonesia dan penyelenggaraan Pilkada di seluruh daerah dapat berjalan secara transparan, adil, dan meningkatkan partisipasi masyarakat.

Rapat kerja yang dihadiri sejumlah pejabat daerah menjadi langkah konkret dalam memastikan kesiapan pemerintah, baik di pusat maupun daerah untuk menyukseskan Pilkada Serentak 2024 demi tercapainya demokrasi berkualitas dan stabilitas politik yang terjaga.

“Kami DPR RI Komisi II ingin memastikan proses pengawasan terhadap pelaksanaan dan kesiapan Pilkada tahun 2024 bisa dilaksanakan dengan baik oleh seluruh penjabat kepala daerah serta ingin memastikan netralitas para ASN,” ujar Rifqinizamy.

Sementara itu, Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya mengatakan, tujuan Pemilu dan Pilkada Serentak tahun 2024 adalah sinkronisasi program pemerintah pusat dan daerah agar terjadi pararel, pemerintahan di tingkat pusat, provinsi dan kabupaten/kota.

Menjadi tantangan baru bukan hanya dari aparat keamanan, namun juga menjadi pengalaman baru bagi penyelenggara, yaitu Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) dan Pemerintah Daerah.

Disela-sela kegiatan Rakor, Pj Bupati Kampar Hambali SE menjelaskan, persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 menjelaskan stabilitas kondisi Kampar.

“Kabupaten Kampar secara keseluruhan, pelaksanaan Pilkada yang akan terlaksana berjalan dengan sangat baik. Sampai saat ini politik di Kabupaten Kampar terbilang sangat tentram tanpa adanya permasalahan-permasalahan berarti,” terang Hambali.

Dalam pelaksanaannya, Rakor dan RDP bersama Komisi II DPR RI dilakukan untuk mengecek persiapan Pemerintah Daerah dalam mendukung pelaksanaan Pilkada tahun 2024 serta memastikan netralitas penyelenggara dan ASN.

“Terkait hal tersebut saya selaku Penjabat Bupati Kampar terus mengingatkan kepada seluruh ASN di Pemerintah Kabupaten Kampar untuk menjaga Netralitas dalam pelaksanaan Pilkada,” katanya.

Pelaksanaan Rakor dihadiri Wamendagri Bima Arya, seluruh Anggota Komisi II DPR RI, Pj Gubernur Riau Dr. Rahman Hadi, Pjs. Gubernur Jambi Dr. Sudirman, Plt Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy, Plt Gubernur Kepulauan Riau Hj. Marlin Agustina, Plt Asisten 1 Bidang Pemerintahan Dan Kesra Khairuman, Kepala Kesatuan Bangsa dan Politik Mahadi M.Si dan seluruh peserta Rakor persiapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *