Kampar

Pj Bupati Kampar & Kajari Bangkinang Hadiri Peringatan HAKORDIA 2024

admin
24
×

Pj Bupati Kampar & Kajari Bangkinang Hadiri Peringatan HAKORDIA 2024

Sebarkan artikel ini

BANGKINANG KOTA, KitaRiau.com – Pj Bupati Kampar diwakili Asisten Administrasi Umum Setda Kampar Ir Azwan M.Si, menghadiri peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia) tahun 2024 berlangsung Ruang Rapat Lantai III Kantor Bupati Kampar, Senin (09/12/24).

Dalam arahannya, Azwan menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Kejari Bangkinang yang selalu memberikan pemahaman, penyuluhan dan sosialiasi hukum terkait anti korupsi kepada seluruh pegawai di jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar.

“Dengan adanya kampanye ini semoga para ASN dilingkungan Pemda Kampar dapat memahami semua aturan khsusunya terkait pengendalian aset daerah,” tutur Azwan.

Sementara itu Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Bangkinang Sapta Putra, SH, M. Hum dalam keterangannya menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan dan pastisipasi pelaksanaan kampanye Harkodia 2024.

“Bahwasannya korupsi itu adalah musuh kita semua. Melalui Harkodia ini mari kita bersama untuk memerangi korupsi, dan jauhi korupsi serta jangan sampai korupsi,” ucap Kajari.

“Selaku badan penegak hukum, kami Kejaksaan Negeri Bangkinang telah berupaya melakukan koordinasi dengan pemda kampar dengan melakukan antisipasi, baik dalam bentuk sosialisasi dan penyuluhan terkait antisipasi korupsi khususnya di Kabupaten Kampar,” ujarnya menambahkan.

Dalam kampanye itu, hadir sebagai Narasumber Kasi Pidsus Kejari Kampar Marthalius SH, MH terkait Inventaris dan pemulihan Aset Pemerintah Daerah dalam rangka meminimalisir ketimpangan ekonomi, kepastian hukum serta meningkatkan kepercayaan publik kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Kampar.

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *